Home Lifestyle 5 Cara Mengatasi Kartu SD Yang Tidak Terbaca, Pengguna Wajib Tahu

5 Cara Mengatasi Kartu SD Yang Tidak Terbaca, Pengguna Wajib Tahu

Kartu SD dikenal sebagai perangkat tambahan yang dipakai agar bisa menambah kapasitas penyimpanan. Selain mempunyai banyak manfaat, jika penggunaan tidak tepat kartu SD bisa mengalami kerusakan yang berdampak pada fungsinya. Untuk itu, perlu mengetahui cara mengatasi kartu SD yang tidak terbaca sehingga dapat kembali normal.

Gangguan yang terjadi pada kartu SD karena tidak terbaca atau beberapa alasan lainnya. Sehingga, inilah yang membuat penggunanya melakukan format data. Tentu menjadi satu masalah yang besar karena data yang tersimpan menjadi hilang. Berikut langkah yang dapat dilakukan untuk memperbaiki permasalahan kartu SD tidak terbaca:

1. Restart Perangkat Yang Dipakai

Alasan kartu SD tidak terbaca adalah adanya permasalahan yang terjadi pada sistem perangkat. Hal ini bisa terjadi karena mencharger HP semalam penuh dengan kondisi mati, sehingga ketika dinyalakan kartu SD tidak terbaca. Segera matikan perangkat, dan lepaskan kartu SD. Kemudian, pasang kembali dan nyalakan perangkat.

Kartu SD yang tidak mengalami permasalahan lainnya, akan terbaca kembali. Tidak hanya sering dicopot pasang, kartu SD yang rusak bisa dipicu karena mengakses situs yang tidak aman sehingga terserang oleh virus.

Baca Juga: 5 Penyebab Minyak Rem Mobil Tidak Mau Turun, Pengemudi Harus Tahu

2. Sambungkan ke Laptop atau PC

Jika masih gagal membaca data dengan memindahkan kartu SD ke smartphone, bisa mengecek kartu SD dengan menyambungkan langsung ke laptop atau PC. Jika sudah normal, segera backup data agar terhindar dari resiko kartu SD rusak. Berikut ini cara mengatasi kartu sd yang tidak terbaca :

  • Pastikan kartu SD sudah terpasang di smartphone, kemudian sambungkan dengan laptop atau PC.
  • Mengubah mode MTP (Media Transfer Mode) ke mode MSC (Mass Storage Mode), apabila ponsel dan laptop atau pc sudah saling terhubung.
  • Buka Explorer yang ada di PC/laptop. Klik kanan pada drive kartu SD. Klik Properties > pilih Tools > pilih Error Checking. Tunggu hingga selesai.
  • Segera Eject HP dari laptop atau PC, dan cek kartu SD sudah kembali normal atau belum.

3. Pasangkan Kartu SD di Perangkat Gadget Lainnya

Selanjutnya cara mengatasi kartu sd yang tidak terbaca dengan melepaskan terlebih dahulu dan memasangkan kembali di perangkat lain. Cara ini juga mendeteksi letak kerusakan, apakah di kartu SD atau pada perangkat. Oleh karena itu, jangan terlalu tergesa membuat keputusan kartu SD tidak terbaca.

Jika kartu SD dapat terbaca kembali dan bisa berfungsi dengan normal di perangkat yang lain, artinya yang rusak ada pada slot memori perangkat yang digunakan. Cara ini sering digunakan untuk alternatif mengatasi kartu SD tanpa harus di format.

4. Bersihkan Badan Kartu

Kartu SD yang tidak terbaca biasanya disebabkan karena badan kartu yang kotor. Hal ini bisa terjadi karena sering mencopot pasang kartu SD, dan bagian lempengan emas yang sering dipegang atau ditaruh sembarangan.

Hal ini bisa diatasi dengan membersihkan badan bagian kartu SD menggunakan kain yang kering dan sudah bersih atau dapat memakai tisu yang kering. Bisa juga menggunakan karet penghapus berwarna putih agar dapat membersihkan debu dan kotoran.

5. Lakukan Disable pada Kartu SD

Sebelum memformat kartu SD, cobalah fitur disable kartu SD dari laptop atau komputer. Caranya dengan men-disable serta menghidupkan lagi fungsi kartu SD sedari awal. Berikut langkah-langkahnya:

  • Pastikan HP sudah yang terpasang kartu SD tersambung dengan laptop atau computer
  • Ke menu Device Manager
  • Klik kanan perangkat USB Mass Storage Device > pilih Disable dan tunggu hingga proses selesai.
  • Klik kanan menu USB Storage Device > Enable

Sejatinya, kartu SD memang membantu dalam penambahan daya tampung data yang lebih banyak. Dengan mengetahui cara mengatasi kartu sd yang tidak terbaca tidak perlu lagi khawatir jika terjadi kerusakan. Dengan mempraktekkan cara diatas, kartu SD sudah pasti akan normal dan bisa digunakan kembali.

 

Comment
Share:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Ad